Mengkudu adalah buah dari tanaman berbentuk cemara kecil. Biasanya buah ini mudah ditemui di daerah beriklim tropis dan subtropis. Meski tidak banyak yang menyukainya, namun buah ini tetap terkenal di banyak negara. Hal tersebut karena kandungannya yang dipercaya dapat membantu menyembuhkan berbagai macam penyakit. Menurut penelitian disebutkan bahwa mengkudu memiliki kandungan mineral dan vitamin yang amat kaya, mulai dari vitamin B1, B2, B3, B5, B6, B12, C, E, beta-karoten, folat, zat besi, fosfor, magnesium, kalium dan kalsium.
Bahkan buah yang sering disebut dengan nama noni ini juga memiliki kandungan fitonutrien yang kaya akan manfaat. Dengan semua kandungan nutrisinya tersebut, tidak salah jika ada banyak sekali khasiat buah mengkudu untuk kesehatan dan beberapa di antaranya dapat Anda ketahui pada daftar berikut.
Khasiat Buah Mengkudu Untuk Kesehatan Tubuh
{1.} Anti-kanker.
Buah mengkudu dipercaya dapat dijadikan obat anti-kanker, baik secara tradisional maupun penelitian modern. Hal ini dikarenakan sifat kemopreventif pada mengkudu yang dipercaya dapat mencegah berbagai jenis kanker, semisal kanker hati, paru-paru dan ginjal. Selain itu mengkudu juga kaya akan antioksidan, yang mana cocok untuk mempercepat proses penyembuhan tubuh dari kanker.
{2.} Mengobati asam urat.
Asam urat atau encok juga bisa disembuhkan dengan menggunakan mengkudu. Dengan efek terapeutik yang ada pada buah ini, maka gejala serta penyakit yang menyembabkan encok dapat disembuhkan. Bahkan masalah-masalah terkait yang muncul juga dapat dicegah.
{3.}Menjaga kesehatan jantung.
Mengkudu yang dijus, lalu diminum secara rutin dipercaya dapat dijadikan obat yang baik bagi jantung. Fokus utamanya membantu melebarkan pembuluh darah, sehingga arus pada arteri akan bergerak lebih lancar. Selain itu efek vasodilitasi yang dihasilkan oleh mengkudu juga akan membantu mengatur tekanan darah, sehingga secara keseluruhan organ jantung akan lebih sehat.
{4.} Menjaga kesehatan hati.
Selain jantung, mengkudu juga ternyata efektif untuk menghalau penyakit-penyakit yang mungkin menyerang organ hati. Hal ini berdasarkan penelitian ilmiah, yang mana menyebutkan bahwa efek-efek pada senyawa yang terdapat di dalam buah mengkudu cocok untuk melindungi hati dari bahan kimia eksogen kronis, termasuk juga penyakit utama pada organ ini, yaitu kerusakan hati.
{5.} Mengurangi risiko diabetes.
Dalam sebuah penelitian disebutkan bahwa mengkudu dapat secara efektif membantu mengurangi risiko seseorang terkena diabetes tipe 2. Anda bisa membuat mengkudu menjadi jus atau membuat ekstrak darinya.
{6.} Meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
Baik secara tradisonal maupun medis mengkudu dipercaya dapat meningkatkan produksi antibodi bagi tubuh manusia. Hal ini sejalan dengan efektifitas dari buah tersebut yang dapat melawan berbagai macam infeksi dan penyakit lainnya. Menurut penelitian lebih lanjut, kandungan yang paling mempengaruhi akan khasiatnya ini adalah sebuah senyawa bernama polisakarida.
Di atas sudah membuktikan bahwa mengkudu adalah bahan makanan yang direkomendasikan. Terlebih masih ada lagi manfaat-manfaat lainnya dari buah ini yang tidak kalah menarik, seperti sebagai obat radang sendi, menjaga kesehatan dan kecantikan kulit serta membantu menjaga kesehatan lambung.
0 Response to "Khasiat Buah Mengkudu Untuk Kesehatan Tubuh"
Post a Comment